Perkumpulan Indonesia Memilih

415 Views

PENGANTAR
Perkumpulan Indonesia Memilih disingkat PIM merupakan lembaga berbentuk komunitas atau perkumpulan pegiat hukum, pemilu dan demokrasi yang secara resmi didirikan pada tanggal 18 Agustus 2018.

Pendirian perkumpulan dilaksanakan di Kantor Bawaslu Provinsi Sulawesi Tengah, Jl. Kolonel Sugiono Nomor 12 Palu Sulawesi Tengah.

Pendirian Perkumpulan Indonesia Memilih dilandasi oleh semangat pengiat pemilu akan terwujudnya lembaga yang berfungsi sebagai wadah penyelenggaraan kegiatan pemantauan, pendidikan dan pelatihan terutama di bidang hukum, pemilu dan demokrasi.

Dalam hal ini menghadapi isu serta permasalahan kepemiluan yang terjadi di Negara Republik Indonesia, semangat tersebut dipelopori atas keprihatinan akan kurangnya lembaga yang mengkhususkan diri akan perhatian dan pemantauan pelanggaran pemilu.

Oleh karena itu, Perkumpulan Indonesia Memilih hadir sebagai salah satu alternatif mewadahi pengiat pemilu yang menaruh perhatian terhadap penegakan hukum, pemilu, dan demokrasi dalam menyampaikan serta mewujudkan aspirasinya dalam hal edukasi dan pengawasan di bidang kepemiluan. Diharapkan dengan perkumpulan ini dapat melahirkan penyelenggara pemilu, dan kelompok masyarakat yang berintegritas hingga berkontribusi dalam peningkatan kualitas pemilu.

LAMBANG/LOGO
Lambang/Logo Perkumpulan Indonesia Memilih mengandung makna yang secara umum dan harfiah didefenisikan sebagai berikut.

  • Makna Tulisan “Perkumpulan Indonesia Memilih
    Perkumpulan Indonesia Memilih secara harfiah berarti sekumpulan individu dalam suatu ikatan yang terorganisir secara sistematis serta bertujuan menjalankan pemantauan, pendidikan, dan pelatihan di bidang kepemiluan dan demokrasi sebagai orientasi komunitas/perkumpulan.
  • Makna Gambar “Pergelangan Tangan dan Jari Kelingking Bertinta”
    Pergelangan Tangan dan Jari Kelingking Bertinta melambangkan perkumpulan ini bergerak di bidang kepemiluan, demokrasi dan hukum.
  • Makna Gambar “Bendera Merah Putih”
    Bendera Merah Putih melambangkan perkumpulan ini menganut semangat kebangsaan yang bergerak di wilayah teritorial Negara Kesatuan Republik Indonesia.
  • Makna Gambar “Bingkai Berbentuk Manusia Merenggangkan Tangan di Ke Empat Sisi”
    Bingkai Berbentuk Manusia Merenggangkan Tangan di Ke Empat Sisi melambangkan persatuan individu berbentuk perkumpulan yang menjunjung tinggi kebebasan berfikir dan menyampaikan pendapat.

BENTUK LEMBAGA
Perkumpulan Indonesia Memilih merupakan lembaga berbentuk komunitas atau perkumpulan masyarakat dari berbagai lintas profesi yang menaruh perhatian terhadap bidang hukum, pemilu, dan demokrasi.

VISI : Terwujudnya penyelenggaraan pemilu yang demokratis, adil dan bermartabat berdasarkan Pancasila dan Undang-Undang dasar Negara Republik Indonesia Tahun 1945

MISI: 

  • Meningkatkan kapasitas penyelenggara, peserta dan pemilih agar memahami filosofi tujuan Pemilu dan demokrasi, serta memiliki pengetahuan dan keterampilan teknis penyelenggaraan Pemilu;
  • Memantau dan mengawasi penyelenggaraan Pemilu dan pilkada agar tetap sesuai dengan peraturan dan prinsip-prinsip Pemilu yang demokratis;
  • Meningkatkan kapasitas anggota PIM untuk menjadi pegiat Pemilu yang berintegritas dan kompeten;
  • Menguatkan kapasitas PIM untuk menjadi lembaga yang transparan, akuntabel dan demokratis.

STRUKTUR LEMBAGA
Perkumpulan Indonesia Memilih merupakan lembaga berbentuk  komunitas atau perkumpulan masyarakat yang memiliki struktur kelembagaan sebagai berikut.

  • Direktur Eksekutif
    Direktur Eksekutif merupakan pusat kepemimpinan dan penentuan keputusan terkait aktivitas dan program kerja perkumpulan yang dilaksanakan dalam rangka mencapai kinerja maksimal seluruh anggota perkumpulan.
  • Sekretaris
    Sekretaris merupakan top leader kedua di perkumpulan Indonesia memilih yang berperan aktif dalam pelaksanaan administrasi perkumpulan serta penyelesaian seluruh aktivitas perkumpulan di bidang administratif. Sekretaris dalam melaksanakan fungsinya membantu dan bertanggung jawab kepada Direktur Eksekutif.
  • Bendahara Umum
    Bendahara umum Bertanggung jawab mengelola keuangan lembaga sekaligus menyusun kebutuhan anggaran. Dalam melaksanakan fungsinya, Bendahara bertanggung jawab kepada Direktur.
  • Divisi-Divisi
    Merupakan jajaran pengurus inti yang membantu Direktur Eksekutif dalam menjalankan agenda dan program kerja lembaga berdasarkan Divisi masing-masing.

STRUKTUR KEPENGURUSAN
Perkumpulan Indonesia Memilih merupakan lembaga berbentuk komunitas atau perkumpulan dari pegiat Hukum, Pemilu dan Demokrasi dengan struktur kepengurusan yang terakhir sebagai berikut.

DIREKTUR EKSEKUTIF: RUSLI ATTAQI, SH., MH.
SEKRETARIS: IRWAN, SE.
BENDAHARA : MUH. QADRI, S.Sos.
DIVISI-DIVISI

Direktur PIM Rusli Attaqi
Direktur PIM Rusli Attaqi, SH, MH.

DIREKTUR EKSEKUTIF
Rusli Attaqi, SH,. MH. Lahir di Tomini Sulawesi Tengah tanggal 4 oktober 1988.  Menyelesaikan Strata Satu Ilmu Hukum Jurusan Hukum Administrasi Negara di Fakultas Hukum Universitas Tadulako pada tahun 2011, dan Menyelesaikan Pendidikan Strata Dua Ilmu Hukum jurusan Hukum Pemerintahan Pascasarjana Universitas Tadulako pada tahun 2015.

Sejak tahun 2016, menjadi konsultan ahli hukum dan kelembagaan di Satuan Kerja Pengembangan Sistem Penyehatan Lingkungan dan Pemukiman Provinsi Sulawesi Tengah Direktorat Jendral Cipta Karya, Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat.

Selanjutnya, Alumni HMI ini pernah menjadi konsultan ahli hukum penyusunan Naskah Akademik dan Rancangan Peraturan Daerah di kabupaten/kota pada pusat kajian pengembangan masyarakat dan kawasan Universitas Tadulako (Tahun 2015-sekarang), menjadi konsultan penyusunan standar operasional prosedur (SOP) dan standar pelayanan di kabupaten/kota (Tahun 2016-sekarang).

Kini aktif sebagai tenaga pengajar di Fakultas Syariah Universitas Islam Negeri (UIN) Datokarama Negeri Palu.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.